Tips Mengedit Foto / Gambar secara Online

Jumat, 09 Oktober 2009


Selain menggunakan software semacam Photoshop, Ulead Photo Editor, Corel Photopaint, di Internet terdapat aplikasi yang tersedia secara gratis untuk mengedit gambar dan foto.

Aplikasi ini sangat membantu terutama pada saat Anda membutuhkan pekerjaan edit dan komposisi foto dengan objek ataupun teks, namun di komputer Anda tidak terdapat / belum terinstal aplikasi semacam Photoshop. Meski, tentu saja tidak sehebat aplikasi-aplikasi yang offline

Keuntungan :
  1. Gratis & tidak ada masalah di license
  2. Tidak perlu instal dulu di komputer, cukup dengan koneksi Internet
  3. Fitur dan menu sangat simple dan ringkas
Langkah-langkahnya:

  • Buka website Free online image Editor
  • Terdapat Menu File, Edit, View, Effects
  • Pada menu file Anda bisa melakukan: Open (dan upload foto ke canvas), Create Canvas, dan Save
  • Pada menu Edit terdapat submenu Converter, Resize & Crop, Coloring, dan Overlay Image
  • Pada menu Effects terdapat beberapa efek menarik termasuk membuat animasi
  • Di bawah menu bar terdapat toolbar tambahan : Text, Scale, Rotate, & Mirror/Reflect
  • Jika sudah selesai, File ->;Save
  • Jika menginginkan konversi, tinggal ke menu Edit -> Convert To
Butuh tips dan trik seputar Internet lainnya. Tunggu artikel-artikel menarik berikutnya. Selain tips bermanfaat ini, jika anda membutuhkan info hardware komputer, silakan berkunjung juga ke Info Harga Hardware dan Sparepart Komputer Harco Mangga dua.

Bagaimana membuat tulisan terbalik - ʞıןɐqɹǝʇ uɐsıןnʇ ʇɐnqɯǝɯ ɐuɐɯıɐƃɐq



Tertarik mencoba yang sedikit funny?
Berikut salah satunya, flip text atau tulisan terbalik seperti ini.. ( ʞıןɐqɹǝʇ uɐsıןnʇ ʇɐnqɯǝɯ ɐuɐɯıɐƃɐq )
Ikuti langkah berikut:

  1. Buka Situs FlipMyText
  2. Pada  kotak Write your text, ketikkan teks yang diinginkan
  3. Otomatis, pada kotak bawahnya, muncul kebalikan teks-nya
  4. Blok teks yang terbalik tadi, Copy (Ctrl+C)
  5. Buka Facebook, blog atau website milik Anda 
  6. Paste di sana (Ctrl +V)
  7. Save/Publish. Selesai 

Butuh tips dan trik seputar Internet lainnya. Tunggu artikel2-artikel menarik berikutnya.
Selain tips bermanfaat ini, jika anda membutuhkan ada juga info harga hardware dan sparepart komputer harco mangga dua terbaru.

Tips mencari file dokumen (doc, xls, ppt & pdf) di Internet


Anda sedang mencari referensi tutorial, skripsi, jurnal dan lainnya? Jangan lewatkan tips berikut...
Berikut adalah tips pencarian file dokumen office dan pdf di Internet:

  1. Menggunakan Om Google:
    • Masukkan tambahan keyword / kata kunci "filetype"
    • Contoh : Untuk mencari file tutorial Photoshop bertipe doc, maka gunakan susunan kata kunci "tutorial photoshop filetype:doc"
    • Untuk mencari file resep membuat kue kering bertipe pdf, maka gunakan susunan kata kunci "resep membuat kue kering filetype:pdf"
    • Demikian juga untuk tipe dokumen Excel atau Powerpoint, maka gunakan tambahan filetype:xls & filetype:ppt
    • Setelah hasil pencarian tampil, klik kanan -->Save linked Content as 
  2. Menggunakan portal PDF Search Engine dan Doc Search Engine:
    • Tinggal masukkan saja nama file / dokumen yang ingin dicari
    • Setelah hasil pencarian tampil, klik kanan --> Save linked Content as